DENGAN PRAMUKA MARI MENGENAL DUNIA JURNALISTIK

DENGAN PRAMUKA MARI MENGENAL DUNIA JURNALISTIK

Sabtu (3/2/2024), Dalam kegiatan latian rutin pramuka di SMA Islam Kota Pekalongan. Materi kejurnalistikan menjadi materi utama dalam latian rutin ini. Puluhan anggota gerakan pramuka dengan penuh antusias mengikuti materi yang disampaikan oleh anggota unit Jurnalis kwarcab kota pekalongan. Materi yang dibahas dalam kesempatan ini meliputi dasar-dasar jurnalistik, penulisan berita dan teknik wawancara.

Peserta diajak berpartisipasi aktif melalui pembuatan berita dan praktik langsung reportase. Selain itu, peserta diberikan panduan tentang etika jurnalistik yang benar. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang menarik menurut para peserta, dengan latian kali ini yang tentunya berbeda dari sebelumnya.

Pemateri menekankan pentingnya peran Pramuka dalam menyebarkan nilai-nilai positif dan kontribusi mereka dalam memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat. latian ini diharapkan dapat melahirkan generasi Pramuka yang tidak hanya terampil dalam kegiatan luar ruangan, tetapi juga memiliki keterampilan jurnalistik yang baik untuk berkontribusi dalam dunia yang serba digital ini. Dengan ini dapat mencetak jurnalis yang memiliki kemampuan jurnalistik jauh lebih baik.

jurnalis:Naufal Hafidz Purwanto

Editor: Nasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *