UBALOKA KWARCAB KOTA PEKALONGAN IKUT OPERASI EVAKUASI WARGA TERDAMPAK BANJIR

UBALOKA KWARCAB KOTA PEKALONGAN IKUT OPERASI EVAKUASI WARGA TERDAMPAK BANJIR

PRAMUKAKOTAPEKALONGAN – Curah hujan pada beberapa hari terakhir ini cukup tinggi, hingga pada hari Sabtu (6/02/2021) yang menyebabkan beberapa wilayah di Kota Pekalongan mengalami banjir karena luapan air sungai.

BPBD Kota Pekalongan sebelumnya telah melaksanakan secara rutin Apel Operasi Siaga Banjir uang dilakukan bersama relawan, salah satunya adalah Ubaloka Kota Pekalongan yang juga ikut partisipasi secara aktif.

Pada malam hari Sabtu (6/02/2021) kenaikan air cukup tinggi, sehingga pihak BPBD Kota Pekalongan untuk bersama para relawan melaksanakan monitoring dan operasi evakuasi bagi yang warga yang berpotensi tinggi terdampak banjir, khususnya lansia dan orang sakit.

Beberapa warga yang berpotensi tinggi terdampak banjir berhasil di evakuasi ke titik kumpul atau tempat yang telah disediakan oleh pemerintah kewilayah setempat, yang selanjutnya mendapatkan pengecekan kesehatan dari PMI Kota Pekalongan.

Kak Muslilhun yang merupakan Ketua Tim Piket Posko Siaga Ubaloka Kwarcab Kota Pekalongan kali ini telah mengkerahkan 4 orang personil untuk stanby dan menduking kebutuhan BPBD Kota Pekalongan. Mengingat kondisi luapan air yang semakin tinggi dan menyebabkan jangkauan terdampak semakin luas.

Kak Sri Rochimatun selaku Ketua DKC Kota Pekalongan dan Kak Riki Tri selaku Komandan Ubaloka Kota Pekalongan secara bersama-sama bersinergi telah mempersiapkan skenario apabila kebutuhan tenaga relawan semakin meningkat. Hal ini mengingat kondisi cuaca hujan yang masih tinggi di Kota Pekalongan. (AA/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *